Rabu

BB Petshop

Penyedia Kebutuhan Hewan Peliharaan Terlengkap

Di kawasan Radio Dalam, tidak banyak penyedia kebutuhan hewan peliharaan. Bukan berarti tidak ada, tetapi bisnis ini memang sedikit pemainnya. Padahal, masyarakat kawasan banyak membutuhkan layanan usaha ini.

Salah satu penyedia kebutuhan untuk hewan peliharaan atau yang lebih dikenal dengan pet shop di Radio Dalam adalah BB Petshop 8 in 1. Usaha yang berdiri sejak 16 Nopember 2006 lalu, mendapat sambutan yang cukup baik dari masyarakat.

“Adanya BB Petshop, membuat masyarakat daerah sini tidak perlu pergi jauh-jauh untuk memenuhi kebutuhan hewan peliharaan mereka,” kata Kristin, pemilik BB Petshop 8 in 1.

Karena di sini, lanjut dia, menyediakan seluruh kebutuhan yang diperlukan para penggemar hewan. Dari kandang hewan, makanan sampai aksesoris yang dikenakan binatang peliharaan semua tersedia.

Seperti makanan anjing, kucing, kura-kura, hamster dan lain-lain. Kemudian ada juga suplemen hewan, vitamin, shampoo dan peralatan untuk memandikan hewan. “Juga aksesoris seperti tali, baju, mainan hewan dan sebagainya,” lanjutnya.

Sementara untuk penitipan hewan, lanjut dia, saat ini BB Petshop hanya menerima secara temporer. Tidak menerima penitipan untuk jangka waktu lama, karena keterbatasan lahan yang dimiliki. Ke depan, Kristin merencanakan untuk memperluas usaha sehingga mampu memberikan layanan lebih bervariasi.

“Selain penitipan hewan, kami merencanakan untuk bekerja sama dengan dokter hewan untuk membuat klinik disini. Sekarang yang kami lakukan hanya merekomendasikan kepada dokter hewan terdekat apabila ada pelanggan membawa hewan peliharaannya yang sakit,” ujarnya.

Untuk daerah Jakarta Selatan, jelas dia, BB Petshop memperlakukan jasa pesan antar untuk produk-produk yang dijual. Ini juga merupakan pelayanan tambahan yang diberikan untuk memuaskan pelanggan. Karena bagaimanapun, Kristin sadar bahwa pelanggan adalah raja yang harus dipenuhi kebutuhannya.

Saat ini, kata dia, dirinya sedang merintis untuk mendirikan salon hewan. Karena banyaknya permintaan dari konsumen yang menginginkan hewan peliharaan mereka tampil cantik, tetapi saat dibawa ke usahanya tidak tersedia jasa itu.

“Kalau sudah sayang, orang merasa hewan adalah keluarga. Makanya kita nyari orang untuk menangani ini, karena diperlukan yang benar-benar berpengalaman dan mengerti mengenai hal ini,” pungkasnya.