Lokasi Wajib Pemuja Kecantikan
Ingin memiliki wajah cantik dan tubuh indah? Mitos cantik dengan ciri-ciri seperti kulit putih, wajah kinclong, hidung mancung, dengan lekuk tubuh seksi adalah dambaan setiap wanita. Kecantikan adalah suatu seni yang dapat dibentuk dan diciptakan sebagai suatu gift/anugrah bagi yang memilikinya.
Membaca peluang tersebut, ada sebagian pengusaha coba banting stir untuk menikmati lezatnya ‘kue’ dibisnis klinik kecantikan. Pondok Indah dan sekitarnya adalah sasaran empuk pala pelaku bisnis ini.
Sebagai bukti, selalu saja ada klinik kecantikan di sepanjang jalan Arteri Pondok Indah, Radio Dalam, Fatmawati, Darmawangsa, Wijaya, dan wilayah lainnya.
Pantauan AdInfo mereka rata-rata menyasar kelas menengah-atas. Ya, wajar adanya, untuk sekali kedatangan saja kocek yang dikeluarkan sudah lumayan menguras kantong. Tapi untuk urusan satu itu besarnya uang yang dikeluarka tidak ada masalah bagi mereka. Jika sudah menyangkut obsesi cantik, tak ada kamus mahal.
"Biar mahal asal kulit putih mulus nggak apa-apa sih," ujar Katherine mantap, salah seorang langganan klinik kecantikan terkemuka di Pondok Indah.
Menjamurnya klinik kecantikan ini tak lepas dari tren perempuan luar negeri yang makin gemar ke klinik kecantikan. Di Singapura dan Amerika misalnya, iklan klinik kecantikan terpadu ini bisa menyita halaman depan koran atau terpampang di papan iklan besar di jalan utama.
Datang ke klinik kecantikan tak ubahnya membikin janji dengan penata rambut langganan. Ada yang kurang beres sedikit di wajah, orang masa kini langsung ketemu dokter di klinik kecantikan.
Rita Indah Gumilar, dokter ahli kecantikan dari Universitas Indonesia mengatakan, maraknya kehadiran klinik kecantikan perawatan tubuh belakangan ini muncul setelah era tren salon lewat. “Kini kehadiran klinik kecantikan yang dilengkapi tim medis menjadi tren yang memikat masyarakat,” kata Dokter yang berpraktek di satu klinik di kawasan Pondok Indah ini.
Rita menjelaskan faktor lain alasan klinik begini semakin diminati karena gencarnya promosi iklan di media cetak, radio dan televisi. Belum lagi bersaingnya harga penawaran dari klinik tersebut bervariasi mulai per satu kali kunjungan berkisar Rp 50 ribu sampai Rp 500 ribu untuk konsultasi dan pengobatan pemula. Ada juga yang mematok harga paket sekitar Rp 500 ribu sampai puluhan juta rupiah.
Dengan fasilitas terpadunya itu, sudah barang tentu konsumen tak hanya mendapatkan perawatan ala salon biasa. Keluhan kulit yang sangat berat sekali pun bisa ditangani dokter ahli di klinik tersebut.
Apalagi, belakangan muncul tren mempercantik diri di kalangan artis dengan melibatkan dokter ahli. Masyarakat biasanya mencontoh apa yang dilakukan idolanya. Lumrah bila yang datang ke klinik tak hanya membawa keluhan dan masalah yang menimpa kulit dan wajahnya, namun juga keinginan untuk menampilkan wajah dan tubuh yang lebih cantik.
Mulai dari keinginan untuk meninggikan tulang hidung, memancungkan dagu, penegaskan tulang pipi, mengencangkan kulit, menghilangkan selulit, hingga operasi selaput dara!
Klinik-klinik kecantikan wajah merupakan tempat yang diburu banyak perempuan. Beberapa klinik yang berjanji membuat wajah putih mulus tak pernah sepi pengunjung.
Mobil-mobil mewah selalu terparkir di halamannya. Masuklah ke dalam, akan tampak antrean perempuan yang akan berkonsultasi dan membeli produk yang juga ditawarkan di tempat tersebut.
Kulit putih bukan saja menjadi idaman perempuan. Tetapi juga kaum laki-laki. Hanya kaum laki-laki bukan untuk kulitnya sendiri. Banyak kaum Adam mengidamkan hidupnya didampingi seorang perempuan berkulit putih.
Tengok saja acara kontak jodoh di sebuah stasiun televisi. Umumnya mereka memaparkan perempuan idamannya berkulit putih. Belum ada yang mensyaratkan, "dia harus berkulit hitam", walaupun pada akhir acara si laki-laki menyatakan cintanya pada perempuan berkulit tidak putih.
Citra putih memang sudah merajalela, Padahal, Anggun C. Sasmi, wanita asal kota gudeg yang telah mendunia, begitu dikagumi masyarakat Eropa terutama Francis karena keeksotisan warna kulit cokelatnya.
Percaya atau tidak kita orang Indonesia akan merasa bangga mempunyai warna kulit kecoklatan apabila berada di antara ras kaukasia. Mereka akan memuji kita ‘good skin’.
Bagimana Tampil Cantik
Menurut Dian Malini Oktovina M Si, dalam bukunya 20 Ramuan Sensual Nusantara Untuk Cantik Dan Bugar, konsmetika alami menjadi cara yang paling aman untuk merawat kecantikan.
Tidaklah heran, kini semakin banyak wanita memilih merawat kecantikan secara alami. Yang harus diingat, kulit wajah memiliki batas kemampuan untuk menerima benda-beda asing di luar tubuh, termasuk bahan-bahan kosmetik, kontak dengan bahan-bahan kimia berbahaya akan dapat mempercepat lemahnya sistem pertahanan tubuh dan kulit, terutama kulit wajah yang merupakan organ tubuh paling luar yang tidak dilindungi pakaian.
Itulah mengapa wajah sangat rentan. Makanya, perlu kehati-hatian dalam memilih produk kosmetik. Teknik aromaterapi, bisa menjadi alternatif perawatan.
Pasalnya, teknik ini sangat aman untuk wajah dan tubuh wanita.
Saat ini, sangat banyak teknik aromaterapi yang ditawarkan. Mulai dari menggunakan minyak esensial tunggal hingga campuran. Di antaranya, berendam, menghirup uap, wewangian, kompres, olesan, pijatan, kumur, dan minum secara langsung.
Walaupun sangat aman, namun aromaterapi juga tidak dianjurkan bagi wanita hamil karena akan mengakibatkan keguguran dan cacat janin. Selain wanita hamil, penderita epilepsi, darah tinggi dan mereka yang berkulit sensitif juga tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan iritasi kulit seperti gatal dan bercak kemerahan.
Memilih Kosmetika Aman
Sangat banyak produk kosmetik hadir di pasaran. Semuanya menawarkan janji yang mengiurkan, seperti bisa membuat wajah putih dalam hitungan minggu atau bisa membuat wajah tetap awet muda. Padahal, tidak sedikit kosmetik yang dinyatakan berbahaya dan tidak aman digunakan.
Lalu bagaimana cara menentukan kosmetik yang aman? Yang pertama, pastikan merek kosmetik itu terdapat di Dinas Kesehatan RI. Jadi, telitilah kemasan kosmetik yang akan Anda beli, untuk memastikan produk tersebut benar-benar aman untuk digunakan.
Yang kedua, sesuaikan dengan jenis kulit. Jika Anda memiliki kulit berminyak, maka carilah produk khusus untuk kulit berminyak, begitupun jika Anda memiliki kulit normal atau cenderung kering. Pastikan produk yang Anda gunakan benar-benar sesuai dengan jenis kulit Anda.
Yang ketiga, teliti bahan-bahan yang terkandung dalam produk kosmetik yang dibeli. Apakah mengandung bahan berbahaya atau tidak. Khusus untuk wanita Muslimah, harus mewaspadai bahan kosmetik terbuat dari hewan. Pasalnya, jika kosmetik yang mengandung bahan hewani yang tidak halal, maka penggunaan luar menyebabkannya menjadi tergolong bahan najis, sedangkan jika penggunaan kosmetik ini secara oral maka bahan tersebut menjadi haram.
Yang keempat, khusus bagi wanita hamil juga harus teliti dalam menggunakan kosmetik. Sebab dapat mempengaruhi janin yang dikandungnya. Adapun kosmetik yang harus dicermati itu, lipstik. Pastikan apakah lipstik yang Anda gunakan tidak mengandung zat pewarna dan pengawet yang membahayakan bagi janin kita tertelan.
Jenis kosmetik lain yang harus dicermati, krim pemutih. Bukan rahasia lagi kebanyakan perempuan Indonesia ingin tampil putih layaknya kulit Kaukasia. Namun yang harus diwaspadai dari krim pemutih adalah kandungan zat berbahaya, seperti merkuri, dengan ciri proses kerjanya yang sangat cepat. Tiga hari dipakai, hasilnya sudah dapat terlihat.
Tanpa merkuri, umumnya krem pemutih baru terlihat hasilnya setelah pemakaian berminggu-minggu (misalnya derivat asam-asaman atau vitamin C dengan hasi tidak ’senyata’ menggunakan krim pemutih yang mengandung merkuri).
Kosmetik lainnya yang harus dicermati wanita hamil, obat jerawat. Ibu hamil biasanya akan memiliki kulit wajah cenderung berminyak yang berpotensi gampang jerawatan.
Jika Anda akan mengobati jerawat, konsultasikan dengan dokter kandungan ataupun ahli kosmetik. Umumnya ibu hamil diminta untuk menunda pengobatan sampai usia kandungannya mencapai empat bulan, kalau dipaksakan dikhawatirkan akan mengganggu pertumbuhan awal janin. Kalau mau aman, untuk mengurangi produksi minyak dan sumbatan sebum, bersihkan wajah secara teratur pada pagi dan malam hari.
Jenis kosmetik terakhir yang harus dicermati wanita hamil, cat rambut. Cat rambut yang awet biasanya mengandung zat berbahaya. Kalau mau, gunakan cat rambut yang harus diulang setiap dua minggu karena itu berarti kandungannya tidak cukup berbahaya.
Seiring kemajuan teknologi, kini banyak produsen yang lebih suka memanfaatkan bahan dari tumbuh-tumbuhan dan buah-buahan yang aman. Namun bila ibu hamil tidak yakin akan kandungan zat-zat kosmetik yang akan dipakai, bertanyalah pada ahli kosmetik atau dokter kandungannya lebih dulu. (berbagai sumber)
Selasa
Liputan Usaha Klinik Kecantikan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comment Form under post in blogger/blogspot